Meningkatkan Tali Silaturrahmi Dengan Berbagi Bersama LPM

Kesambirampak - Minggu 14 Mei 2019 Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Rampak Gemilang desa Kesambirampak mengelar kegiatan perdana dibulan suci Ramadhan 1440 h dengan membagikan takjil bagi semua pengendara yang melintas didepan balai desa Kesambirampak, Pri sapaan akrabnya adalah KPMD desa Kesambirampak yang sekaligus Ketua LPM Rampak Gemilang menjelaskan tentang kegiatan ini, " Berawal dari pembicaraan di WAG ada mantan ketua LPM mengusulkan untuk mengadakan kegiatan dari sana kawan kawan LPM memberikan masukan dan pada akhirnya tanggal 9 Mei 2019 hari selasa malam kami berkumpul di basecamp untuk membahas kegiatan tersebut dalam pertemuan juga hadiri juga Pak Kades, Pak Sekdes, Ketua BPD, n sebagian kepala dusun. Singkat cerita ada dari beberapa usulan yang ada di sepakatilah untuk pembagian takjil, dan dananya bersumber dari swadaya para perangkat desa dan donatur kawan kawan LPM itu sendiri." imbuhnya disela sela membagikan takjil.
Kegiatan pembagian takjil di akhiri dengan buka puasa bersama, “besar harapan dari kegiatan tersebut mampu memotivasi semua pemuda dan pemerintah desa untuk terus meningkatkan tali silaturrahmi antar lembaga desa tidak hanya LPM diharapkan semua Lembaga juga ikut di acara acara berikutnya” tegasnya Bapak Sucipto selaku Kepala desa kesambirampak. (agp12)
LihatTutupKomentar